Menghadapi tantangan kesehatan masyarakat yang berkaitan dengan gizi buruk dan angka stunting, Pemerintah Kalurahan Bumirejo telah merespons dengan serius. Program PMT ini akan memberikan nutrisi tambahan yang dibutuhkan oleh anak-anak PAUD dalam rangka memastikan pertumbuhan dan perkembangan yang sehat.
Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk Anak Paud/TK merupakan salah satu Program Prioritas Dana Desa Tahun 2024. Di Desa BumirejoPemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk anak Paud/TK telah tersalurkan pada awal September 2024 . Adapun PMT yang diberikan berupa Nasi lauk ayam,Buah-Buahan,dan Susu kedelai. PMT ini akan dilakukan 2 tahapan.
Kegiatan ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa yaitu Dana Desa Tahun Anggaran 2024